LPEI Raih Penghargaan The Best SOE di Ajang Infobank Digital Brand Awards 2025

Jakarta— Indonesia Eximbank atau yang dikenal dengan Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) sukses mendapatkan penghargaan State Owned Enterprise Under Financial Ministry dalam ajang “14th Infobank-Isentia Digital Brand Awards 2025” di Shangri-La Hotel, Jakarta, Kamis, 20 Maret 2025.

Adapun, sejumlah penghargaan yang diperoleh ialah Golden Trophy/The Best SOE Under Financial Ministry in Digital Brand/5 Years In A Row/2021-2025, The Best Overall BUMN Di Bawah Kementerian Keuangan 2025, dan The Best BUMN di Bawah Kementerian Keuangan 2025 dengan Aset Rp10 Triliun s.d kurang dari Rp100 Triliun.

LPEI terus berupaya mengembangkan ekosistem ekspor dengan bertransformasi secara digital agar UKM menghasilkan produk berorientasi ekspor yang unggul dan berdaya saing di kelas dunia.

LPEI tengah membangun platform digital yang telah di-launching pada Agustus 2024. Tujuannya, mengembangkan ekosistem UKM untuk menemukan pembeli atau buyer bagi produk UKM itu sendiri. Dengan memanfaatkan platform digital itu, UKM akan lebih cepat dan akurat menjangkau pasar dunia tanpa batas (borderless).

Platform digital ini mempermudah penjual dan support buyer berinteraksi dan bertemu, sekaligus akan banyak stakeholder yang masuk ke sini.

Selain digitalisasi, sepanjang 2024 dan hingga Januari 2025 LPEI telah menyalurkan pembiayaan hingga limit Rp 524 miliar kepada para pelaku ekspor farmasi untuk memperkuat industri strategis dan meningkatkan daya saing produk-produk farmasi Indonesia di pasar internasional.

Dana tersebut disalurkan melalui program Penugasan Khusus Ekspor (PKE) Farmasi dan Alat Kesehatan. Adapun barang ekspor yang dibiayai meliputi industri farmasi seperti vaksin, obat-obatan, dan peralatan medis seperti jarum suntik.

Di awal tahun 2025, LPEI kembali menyalurkan fasilitas kredit modal kerja ekspor dan kredit investasi ekspor kepada produsen jarum suntik yang akan digunakan untuk pembangunan fasilitas produksi, penguatan modal kerja, dan pendukung operasional di Cikarang.

Pabrik tersebut akan menjadi sentra produksi ekspor produk jarum suntik untuk ekspor ke lebih dari 30 negara di Asia, Timur Tengah, Afrika, Eropa, hingga Amerika Serikat.

Menurut Chairman Infobank Media Group Eko B. Supriyanto, riset digital brand dilakukan untuk meningkatkan kesadaran terkait strategi branding baru yang perlu dilakukan di era digital. Saat ini, interaksi digital memiliki pengaruh besar terhadap persepsi konsumen.

“Reputasi online sebuah perusahaan bisa menjadi penentu kesuksesan maupun kegagalan. Media online memainkan peran penting sebagai sumber data yang sangat besar dan kuat. Media sosial juga dapat digunakan sebagai saluran layanan pelanggan yang interaktif,” ujar Eko B. Supriyanto, saat memberikan sambutan.

Acara “14th Infobank-Isentia Digital Brand Award 2025” didahului dengan Sharing From Visionary Leaders bertajuk “Business Vision in Global Divergences” dengan menghadirkan pembicara Ridha D.M. Wirakusumah, Ketua Dewan Direktur Indonesia Investment Authority. Selain memberikan penghargaan kepada 88 institsi, Infobank dan Isentia juga memberikan penghargaan “CEO in Digital Brand 2025” kepada 8 CEO”.

Acara yang bisa disaksikan secara live melalui InfobankTV Channel Youtube ini terselenggara berkat dukungan para sponsor antara lain, Livin by Mandiri, Kopra by Mandiri, PNM, Akulaku Finance, HSBC, Bank of China, KB Bank, BSI, WOM Finance, Bank Jatim, SMI, Jasa Raharja, Mandiri Utama Finance, AlloBank, BPJS Kesehatan, Asuransi Tugu, Bank Mayapada, Bank Jasa Jakarta.

Kemudian, BTN, Askrindo, Bank Banten, Hanwa Life, IndonesiaRe, Nanabank Syariah, Bank DKI, Bank Jateng, Syailendra, Indonesia Eximbank, Zurich, Avrist, BTPN, Pertalife, Maybank, Adira Finance, Bank CIMB Niaga, Asuransi JMA Syariah, Bank Muamalat, MNC Bank, BCA Syariah, Bank Riau Kepri Syariah,dan Sucofindo. (*)

You might also like
Komentar Pembaca

Your email address will not be published.