Raih 6 Penghargaan di Infobank SLE Awards 2026 Jadi Bukti Kuatnya Layanan Bank Permata
Jakarta – PT Bank Permata Tbk memborong enam penghargaan sekaligus pada ajang Infobank Satisfaction, Loyalty, & Engagement Awards 2026 (SLE Awards 2026) yang digelar di The St. Regis Hotel, Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Ajang SLE Awards 2026 merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Starting Year Forum 2026 hasil kolaborasi Infobank Media Group, Marketing Research Indonesia (MRI), Bank Indonesia (BI), dan CFO Club.
Penghargaan diberikan berdasarkan hasil survei MRI bekerja sama dengan Infobank terhadap 1.440 responden nasabah bank yang tersebar di delapan kota besar pada delapan provinsi di Indonesia.
Pencapaian ini menegaskan konsistensi Bank Permata dalam memperkuat kepuasan, loyalitas, dan keterikatan nasabah di tengah persaingan industri perbankan yang semakin ketat.
Dalam ajang tersebut, Bank Permata meraih enam penghargaan prestisius, yakni The 2nd Best KBMI 3 Bank in Satisfaction, Loyalty, and Engagement, The Golden Champion (5 Consecutive Years in Satisfaction, Loyalty, and Engagement) 2022–2026, The 2nd Best KBMI 3 Bank in Loyalty.
Kemudian, The 2nd Best Kbmi 3 Bank in Net Promoter Score, The Best KBMI 3 Bank in Brand Interactivity, The 3rd Most Satisfying KBMI 3 Bank in Security Guard, The 2nd Most Satisfying KBMI 3 Bank in Branch Office, serta The 2nd Most Satisfying KBMI 3 Bank in ATM Service.
Capaian Bank Permata sejalan dengan transformasi berkelanjutan yang dijalankan perseroan, khususnya pada penguatan layanan digital dan peningkatan pengalaman nasabah.
Pendekatan Hybrid Banking
Bank Permata terus mengakselerasi transformasi digital sebagai bagian dari strategi peningkatan kepuasan dan loyalitas nasabah.
Di masa perubahan perilaku pelanggan yang semakin mengandalkan layanan nirsentuh, Bank Permata memperkuat kapabilitas digital tanpa mengesampingkan peran layanan fisik di kantor cabang.
Melalui pengembangan aplikasi PermataMobile X, Bank Permata menghadirkan lebih dari 200 fitur layanan perbankan yang mencakup transaksi keuangan, pembayaran berbasis QR, hingga penguatan keamanan menggunakan mobile PIN dan token digital.
Optimalisasi kanal digital tersebut mendorong pergeseran perilaku transaksi nasabah, di mana lebih dari 95% transaksi perbankan kini diproses melalui channel digital.
Sejalan dengan digitalisasi layanan, Bank Permata juga melakukan penyesuaian model layanan fisik dengan menghadirkan sekitar 30 kantor cabang berkonsep digital yang tersebar di berbagai wilayah.
Konsep ini mengintegrasikan layanan tatap muka dengan teknologi digital, termasuk sistem customer relationship management (CRM) terintegrasi serta pengambilan nomor antrean berbasis QR Code untuk mempercepat alur layanan.
Pendekatan hybrid banking tersebut dirancang untuk menjaga keseimbangan antara kecepatan layanan digital dan sentuhan personal di kantor cabang.
Optimalisasi kualitas layanan frontliner, keamanan, serta kenyamanan cabang dinilai menjadi faktor penting dalam membangun pengalaman nasabah yang konsisten di seluruh titik layanan.
Transformasi berkelanjutan ini sejalan dengan upaya Bank Permata dalam memperkuat kepuasan dan loyalitas nasabah di tengah persaingan industri perbankan yang semakin kompetitif.
Penguatan digitalisasi yang dibarengi peningkatan kualitas layanan fisik menjadi fondasi Bank Permata dalam menjaga keterikatan nasabah serta mendorong pertumbuhan jangka panjang yang berkelanjutan.
Torehan enam penghargaan di SLE Awards 2026 ini memperkuat posisi Bank Permata sebagai bank KBMI 3 yang unggul dalam layanan dan engagement nasabah. (*) RAL


