Jakarta – Meski dalam situasi sulit karena pandemi, Heksa Solution Insurance (Heksa Insurance) mampu mengukir kinerja positif di 2020 lalu. Hal tersebut berbuah prestasi yakni predikat “sangat bagus” pada ajang Infobank 22nd Insurance Awards 2021.
Dari sisi kinerja, perusahaan yang dipimpin Kustiawan sebagai direktur utama ini sukses mencatatkan kenaikan premi yang signifikan. Dimana, pendapatan premi Heksa Insurance melejit 692,28% atau dari Rp104,34 miliar di 2019 menjadi Rp826,64 miliar pada 2020.
Signifikannya pertumbuhan premi membuat kantong profitabilitas perusahaan asuransi ini juga semakin menebal. Hal ini tercermin dari perolehan labanya yang mengembang 8,71% menjadi Rp8,82 miliar di 2020. Sementara, total investasinya tercatat Rp532,73 miliar.
Pertumbuhan-pertumbuhan yang dicapai Heksa Insurance itu tak lepas dari strategi pemasaran yang diterapkan. Beberapa di antaranya yakni bermitra dengan sejumlah bank terkemuka di Indonesia, lembaga keuangan nonbank, serta institusi besar lainnya. (*) Bagus Kasanjanu