Perhatian! Mega Akan Umumkan Duet Ganjar – Mahfud MD Besok Jam 10

Jakarta — Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan akan mengumumkan bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo, Rabu (18/10) besok, pukul 10.00 WIB.

Bakal cawapres yang dipilih oleh Mega adalah Mahfud MD, mantan Ketua MK yang kini menjabat Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).

“Rapat pimpinan parpol koalisi pendukung Mas Ganjar telah sepakat menunjuk Pak Mahfud sebagai cawapres,” ungkap sumber di internal PDIP kepada AsianPost.ID, Selasa, 17 Oktober 2023.

Namun, sumber yang tak bersedia disebutkan namanya itu buru-buru menambahkan, “Tapi itu masih belum fix sampai benar-benar besok diumumkan ya. Tergantung perkembangan politik sampai besok.”

Meski secara elektabilitas Mahfud di posisi kedua setelah Ridwan Kamil, dia yang dipilih koalisi pendukung Ganjar karena dinilai paling potensial untuk mendapat dukungan suara di Jawa Timur dan kalangan menengah atas.

“Mahfud dinilai sebagai sosok yang berintegritas tinggi, berani, dan memiliki track record yang baik selama menjabat Ketua MK maupun Menko Polhukam,” tuturnya.

Namun, menurut sumber lain, perkembangan politik menjelang batas akhir pengumuman calon semakin dinamis. “Untuk pasangan Ganjar bisa Mahfud bisa Ridwan Kamil, tunggu saja besok,” ungkap sumber kepada AsianPost.ID, Selasa, 17 Oktober 2022.

Menurut dia, kemungkinan terbesar memang Mahfud. Sebab, RK kabarnya tidak mendapat restu dari partainya, Golkar. “Ini soal fatsun politik. Mbak Mega nggak mau mengajukan sosok yang tidak direstui partainya,” ungkap ketua di organ sayap PDIP itu. DW

You might also like
Komentar Pembaca

Your email address will not be published.