Gandeng Indosat, Zurich Sediakan Solusi Asuransi Komprehensif melalui Platform Digital

Jakarta— PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk (Zurich) menjalin kerja sama dengan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat/IOH) dalam kolaborasi yang inovatif untuk menyediakan solusi asuransi yang komprehensif dan mudah diakses oleh basis pengguna Indosat yang luas.

Kerja sama ini diresmikan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) di Indosat MX center, Jakarta, Senin (92/9/2024).

Kemitraan ini bertujuan untuk mengintegrasikan layanan asuransi Zurich secara mulus ke dalam platform digital Indosat, yaitu myIM3 dan bima+

Dengan begitu, pengguna dapat mengakses berbagai produk asuransi hanya dengan beberapa klik.

Presiden Direktur PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk, Edhi Tjahja Negara mengatakan, kemitraan ini merupakan solusi digital pertama pihaknya, yang dirancang berdasarkan strategi Zurich Edge dalam platform ini.

“Ini akan memastikan perlindungan komprehensif hanya dengan sekali klik, sehingga mendorong inklusi keuangan yang lebih besar,” ucapnya.

Selain itu, Edhi menambahkan, pelanggan pascabayar Indosat akan mendapatkan manfaat Paket Perlindungan Tagihan Pascabayar Gratis.

Paket ini memberikan perlindungan terhadap risiko kesehatan serius serta manfaat tambahan lainnya saat membeli atau memperbarui langganan mereka.

Melalui kerja sama ini, Zurich akan menawarkan berbagai produk asuransi. Termasuk perlindungan tagihan pascabayar dan asuransi perjalanan yang mencakup pembatalan penerbangan, kehilangan bagasi, dan kebutuhan medis darurat.

“Penawaran lainnya di masa depan diperkirakan akan mencakup paket pembayaran rumah sakit dan perlindungan layar retak dengan premi yang terjangkau,” imbuhnya. (*) Alfi Salima Puteri

Editor: Ranu Arasyki Lubis

You might also like
Komentar Pembaca

Your email address will not be published.