THE ASIANPOST, JAKARTA – Perusahaan parking service management, PT CentrePark Citra Corpora (Centre Park) berniat menambah lahan parkir kelolaannya menjadi 310 titik hingga akhir 2019. Saat ini, CentrePark sudah mengelola 280 titik yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Setiap tahun, CentrePark membidik penambahan 75 lahan parkir baru.
Perusahaan manajemen parkir asal Indonesia ini juga berniat membangun gedung parkir di lokasi yang berdekatan dengan jalur MRT. Saat ini, CentrePark tengah menjajaki kemungkinan kerjasama dengan pemerintah ataupun BUMN untuk mewujudkan hal tersebut.
“Kami menyadari adanya kebutuhan kantong parkir yang resmi dan nyaman bagi pengguna MRT. Kami tengah berkomunikasi dengan pihak terkait untuk menjajaki kemungkinan tersebut. Kami siap membangun gedung parkir yang modern bila mendapat izin,” kata Presiden Direktur CentrePark Charles Oentomo di Jakarta, 24 Mei 2019.
CentrePark, kata Charles, juga akan segera mengoperasikan sistem parkir dengan teknologi terkini di kawasan Gelora Bung Karno (GBK). Teknologi baru ini diklaim dapat menghemat waktu mencari ataupun keluar parkir hingga 60%.
CentrePark juga sudah menjalin kolaborasi dengan Parkee, sebuah aplikasi digital untuk membayar parkir secara digital. Saat ini Parkee sudah bekerjasama dengan beberapa dompet digital, yakni Dana, LinkAja, dan Go-Pay.
Kedepan, aplikasi ini juga akan memungkinan pengguna untuk melakukan booking parkir, valet dan lain-lain. (Ari Astriawan)