Jakarta– MSIG indonesia berambisi untuk menjadi pemimpin pasar di industri asuransi lewat optimalisasi pilar bisnis dan layanan untuk mendorong pertumbuhan.
Di tengah situasi pasar asuransi yang kurang bergairah, ditambah stagnasi di sektor kendaraan bermotor dan leasing, MSIG Indonesia mampu berdiri tegak dengan kinerja yang cukup solid dengan membukukan premi positif di 2024.
Bernardus Wanandi, Wakil Presiden Direktur MSIG Indonesia mengungkapkan, perseroan mencatatkan kenaikan Pendapatan premi (GWP) sebesar 4,6% secara tahunan (year-on-year/yoy). Total aset juga ikut tumbuh 5,5% yoy.
“Kami telah membuat kemajuan substansial dalam meningkatkan kemampuan digital dan memperluas portofolio produk. Kami memperkuat hubungan dengan nasabah, memposisikan MSIG Indonesia untuk kesuksesan jangka Panjang yang berkelanjutan,” ujar Bernardus baru-baru ini.
Bernardus mengatakan, pihaknya mencatatkan pertumbuhan revenue sebesar 8,4% dari portofolio personal dan 4,5% dari portofolio commercial. Pertumbuhan pendapatan tertinggi ditopang Kelas Properti sebesar 9% yang menyumbang 73% dari pendapatan tahun 2024.
Kemudian, pendapatan dari Kelas Marine dan Kendaraan Bermotor masing-masing 11% dan 7% dari keseluruhan 2024. Di tengah tantangan ekonomi global dan domestik, MSIG Indonesia memiliki target untuk memperluas portofolionya. Caranya, memanfaatkan pertumbuhan pasar, terutama pada pasar ritel.
Pasar ritel diperkirakan akan berkembang lima kali lipat pada 2030 seiring dengan meningkatnya PDB dan penetrasi asuransi. Ia pun menargetkan dapat meraih pertumbuhan GWP sebesar 7% pada 2025 dibandingkan tahun lalu.
Optimisme ini didorong oleh momentum positif di sektor asuransi umum, yang mencatatkan kenaikan premi 14,5% secara tahunan di kuartal III/2024. Jadi, mempertahankan pangsa pasar akan menjadi kunci untuk mencapai tujuan ini.
“Untuk mendukung pertumbuhan ini, MSIG Indonesia akan meluncurkan produk baru yang selaras dengan tren yang sedang berkembang. Di mana kami melanjutkan transformasi digital dan meningkatkan standar layanan dengan fokus pada proses yang sederhana, cepat, dan akurat,” tegasnya.
MSIG Indonesia akan terus memastikan kepuasan nasabah dan loyalitas pemegang polis semakin meningkat. Pembaharuan di sisi inovasi pun gencar dilakukan. Mulai dari menyangkut layanan klaim, transformasi digital, pengembangan SDM yang kuat dan kegiatan pemasaran strategis.
“Dengan menerapkan praktik ERM dan tata kelola yang kuat, MSIG Indonesia akan mencapai profitabilitas berkelanjutan. Ini akan memperkuat posisi kami sebagai pemain terpercaya dan terdepan di seluruh segmen pasar utama,” imbuhnya.
Long Term Relationship
Perseroan mengedepankan hubungan jangka panjang dengan pendekatan yang berpusat pada nasabah melalui komunikasi yang konsisten dan bermakna.
Adanya layanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan individu, serta perbaikan berkelanjutan yang didorong oleh umpan balik melalui platform seperti Customer Voice.
“Dengan menawarkan nilai tambah melalui manfaat eksklusif. Seperti CallCenter 24 jam untuk produk tertentu, serta memanfaatkan inovasi digital seperti MSIG Online untuk pembelian asuransi yang lebih mudah. Kami memastikan kombinasi personalisasi, kenyamanan, dan keandalan yang membangun kepercayaan dan loyalitas,” ujarnya.
Keunggulan layanan dan hubungan kokoh yang dihadirkan MSIG Indonesia telah membuat banyak dari nasabah dan pemegang polis merasa puas. Maka tak mengherankan, di tahun ini MSIG Indonesia mendapatkan penghargaan Satisfaction, Loyalty, and Engagement (SLE) Index Survey 2025 dari Majalah Infobank di kategori “General Insurance Gross Premium < Rp3 triliun”.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan experience nasabah. Lalu, memperkuat kepercayaan, dan menghadirkan solusi asuransi yang sesuai dengan kebutuhan pasar,” pungkasnya. (*) RAL