Simak! Ini Hasil Nyata Penerapan AI di Bisnis Halodoc

Jakarta – Penggunaan generative artificial intelligence atau generative AI dan cloud kian digemari saat ini. Teknologi AI yang semakin terintegrasi dalam berbagai aspek kehidupan, infrastruktur cloud yang lebih cepat dan efisien, menjadikan proses operasional dan pengolahan data yang kompleks, mudah dan cepat dilakukan secara akurat.

Salah satu perusahaan yang memakai teknologi AI dan cloud dalam sistem operasionalnya adalah penyedia layanan digital kesehatan Halodoc. Layanan penyedia digital kesehatan dari PT Media Dokter Investama itu, mencatatkan akselerasi proses operasional layanan yang signifikan selama penggunaan teknologi AI dan cloud tersebut.

Dody Alfian selaku Senior Engineering Manager Information Security Halodoc mengungkapkan beberapa key achievements Halodoc selama penerapan teknologi AI dalam sisi operasionalnya. Pertama, yakni proses klaim pembayaran layanan kesehatan yang dua kali lebih cepat.

“Kita melihat, kita bisa mewujudkan dua kali lebih cepat dalam kaitannya dengan proses klaim. Jadi, ini memangkas waktu pemrosesan dari tiga menit ke sekarang hanya kurang dari satu setengah menit,” ungkap Dody saat media briefing Amazon Web Services (AWS) di Jakarta, Selasa, 4 Maret 2025.

Hal itu tentu memampukan Halodoc untuk meningkatkan pelayanannya terhadap konsumen melalui resolusi pemrosesan klaim yang ada. Kedua, tingkat produktivitas pekerja Halodoc meningkat lebih dari 45 persen sejak penggunaan AI.

“Kita melihat, kita ingin meningkatkan produktivitas pekerja kita karena review manual atau pekerjaan normal tak bisa mewujudkan peningkatan produktivitas tersebut. Token in, token out itu juga jadi lebih murah biayanya,” sebutnya.

Automatisasi proses operasional bisnis menjadikan segenap jajaran pekerja Halodoc bisa lebih fokus hanya pada kasus-kasus yang kompleks, yang pada akhirnya, menyebabkan peningkatan tingkat produktivitas.

Ketiga adalah memangkas biaya pemrosesan operasional bisnis hingga lebih dari 50 persen, dimana volume tinggi penanganan klaim dapat dilakukan secara optimal dan efektif. Di sisi lain, penggunaan teknologi AI dan cloud turut meningkatkan keyakinan atas keamanan data konsumen yang dimiliki Halodoc.

“Satu keuntungan dari Amazon Bedrock (produk AI Amazon) yaitu paling utama ialah soal kebijakan sekuriti enskripsi, dimana kita bisa yakin atas solusi pencegahan kebocoran data konsumen, yang kita tak lihat pada produk lainnya,” ucapnya. SW

You might also like
Komentar Pembaca

Your email address will not be published.