Nadiem Makarim Berkunjung ke Istana Pagi Ini, Akan Jadi Menteri?

THE ASIAN POST, JAKARTA – Setelah resmi dilantik pada Minggu (20/10/19), Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengumumkan nama – nama menteri pengisi Kabinet Kerja jilid II hari ini (21/10/19) di Istana Merdeka, Jakarta.

Meskipun belum diumumkan secara resmi, beberapa nama santer disebut bakal masuk ke dalam jajaran menteri Pak Jokowi. Salah satu nama tersebut ialah CEO Gojek Nadiem Makarim. Nadiem pun sudah terlihat di Istana Kepresidenan Jakarta sejak pagi ini. Ia turut menjawab singkat pertanyaan wartawan terkait kemungkinan dirinya yang bakal menjadi menteri.

“Saya dipanggil ke Presiden,” jawabnya singkat di Istana, Jakarta, Senin (21/10).

Kabar Nadiem akan digadang menjadi Menteri Ekonomi Digital sebenarnya sudah terdengar sejak beberapa bulan lalu. Pria berusia 35 tahun itu sempat ditanya perihal peluang dirinya akan menjadi menteri pada Juli lalu, namun ia masih menolak untuk berkomentar kala itu. “Mohon maaf saya enggak ada komentar,” tuturnya di acara pembukaan Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019 di ICE BSD, Kamis (18/7/2019).

Perusahaan transportasi online yang ia pimpin telah sukses menjadi Decacorn, julukan bagi startup yang memiliki valuasi di atas US$ 10 miliar. Kini, Gojek bukan hanya bermain di pasar domestik, tapi juga sudah sukses merambah ke negeri orang, yakni Singapura, Vietnam, dan Thailand.

Nadiem Makarim
Comments (0)
Add Comment