Kembangkan Teknologi AI, Investree Ikut Indonesia AI Summit 2019

THE ASIAN POST, BALI – Pioneer marketplace lending di Indonesia, PT Investree Radhika Jaya (Investree) akan berpartisipasi di konferensi dan pemeran internasional artificial intelligence (AI) pertama dan terbesar di Indonesia, yakni Indonesia AI Summit 2019. Keikutsertaan Investree dalam gelaran ini dalam rangka pengembangan teknologi AI bagi indusrti fintech, yang memberikan solusi penentuan risiko pembiayaan lebih mudah, cepat, dan akurat.

Co-Founder & CEO Investree, Adrian Gunadi mengatakan, teknologi AI membantu Investree dalam melakukan penilaian kredit, verifikasi, pengambilan keputusan, dan pemantauan secara praktis.

“Momen ini tentu juga akan kami gunakan untuk memperkenalkan Investree lebih jauh lagi sebagai alternatif pendanaan dan pinjaman yang fleksibel kepada seluruh partisipan dan delegasi internasional yang hadir, dan menggali potensi kerja sama yang bisa dilakukan demi menguatkan ekosistem teknologi keuangan,” ujarnya di Bali, Selasa (20/8).

Investree juga akan membuka booth yang bisa dikunjungi oleh para tamu yang ingin mengetahui bagaimana Investree memanfaatkan teknologi AI untuk berbagai proses mitigasi risiko seperti credit-scoring dan collection-scoring, menghindari fraud dalam pengajuan pinjaman, dan menerapkan electronic Know-Your-Customer (e-KYC).

“Ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjadi perusahaan fintech yang visioner dan terus memberikan inovasi yang mampu menjawab tantangan di masa depan. Dengan pengaplikasian AI, kami mendukung transformasi produktivitas bisnis tak hanya untuk Investree tapi juga seluruh elemen pendukung industri fintech,” tutup Adrian.

 

 

 

 

BusinessFintechIndonesia AI Summit 2019InvestreeTechnology
Comments (0)
Add Comment