Kadinkes Lampung Reihana Bungkam Usai Jalani Klarifikasi Kekayaan di KPK

Jakarta— Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lampung Reihana yang menjadi sorotan lantaran kerap memamerkan gaya hidup mewahnya ‘diam seribu bahasa’usai menjalani proses klarifikasi harta kekayaan oleh KPK, Senin (8/5/2023).

Reihana dimintai keterangan terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) sekitar 3,5 jam di gedung KPK.

Pada Senin pagi ini (8/5/2023), ia tampak mengenakan baju berwarna putih, dihiasi kerudung putih dan rok berwarna hitam.

Saat berjalan ke gedung KPK pun, Reihana tak banyak bicara kepada awak media. Ketika ditanya soal dokumen dan materi yang dibawanya untuk diklarifikasi KPK, ia juga tak mau bicara.

Bahkan, saat menunggu di lobby KPK, Reihana berupaya menutupi wajahnya dengan sebuah majalah.

Juru Bicara Pencegahan KPK Ipi Maryati Kuding dalam keterangannya membenarkan terkait permintaan klarifikasi LHKPN kepada Rihana yang bertempat di Gedung KPK.

Namun, sampai berita ini diturunkan tidak diketahui apa saja isi materi klarifikasi tersebut.

Sebelumnya, Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan menyebut, berdasarkan analisa awal dari KPK, LHKPN Reihana dinilai terlalu kecil.

Jumlah kekayaan yang dilaporkan pejabat tersebut tidak sesuai dengan profilnya sebagai pejabat. Bahkan LHKPN tersebut tidak berubah selama lima tahun terakhir.

“Analisa awal sih [angka LHKPN Reihana] kecil banget ya,” ujar Pahala.

Diketahui, harta kekayaan Reihana dalam LHKPN pada 13 Mei 2016, yakni sebesar Rp0.

Selanjutnya, pada 31 Desember 2017 harta kekayaan tersebut tercatat Rp2,50 miliar.

Tiga tahun berturut-turut, yakni 2018, 2019, dan 2020, harta kekayaannya hanya naik Rp100 juta menjadi yaitu Rp2,60 miliar.

Sementara di LHKPN 2021, harta kekayaan pejabat Lampung ini hanya naik Rp100 juta, atau menjadi Rp2,70 miliar. Angka itu bertambah Rp15 juta di 2022 menjadi Rp2,71 miliar.

Harta kekayaan Kadinkes Lampung ini mendapat sorotan karena beberapa kali tampil bergaya hidup mewah. Tak hanya itu, Rihana juga sudah duduk menjadi Kadinkes dalam waktu yang lama, yakni selama 14 tahun. (*) RAL

Gubernur Lampungjalan rusakKadinkes LampungLampungRihana
Comments (0)
Add Comment