Jakarta— Majalah Infobank memberikan penghargaan CEO Terbaik kepada Siswadi, Presiden Direktur Astra Sedaya Finance (ASDF) atas prestasinya yang mampu meningkatkan kinerja perusahaan dalam beberapa tahun terakhir. Penghargaan tersebut diberikan di Four Seasons Hotel Jakarta, Selasa (5/12/2023).
Siswadi dinyatakan berhak masuk ke dalam jajaran “Top 100 CEO 2022 versi Infobank”. Pencapaian ini diraih berkat keberhasilannya dalam menjalankan roda kepemimpinan yang baik di tengah kondisi perekonomian yang belum stabil.
Hal ini terbukti dengan capaian kinerja keuangan dengan hasil memuaskan pada 2022. ASDF mencatatkan kenaikan laba bersih sebesar Rp1,5 triliun, naik 33,8% secara tahunan (year-on-year/yoy) dibandingkan tahun 2021.
Sebelumnya, perusahaan yang dinakhodai Siswadi ini juga mendapatkan penghargaan di ajang “Multifinance Awards 2023” dari Infobank Media Group di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, pada Kamis, (27/7/2023). ASDF menyandang gelar “The Best Performance Multifinance Company 2023” dengan aset lebih dari Rp10 triliun.
Sekadar informasi, Siswadi resmi menjabat sebagai presiden direktur Astra Sedaya Finance sejak April 2018. Penyandang gelar Sarjana Agronomi Universitas Brawijaya dan Magister Hukum Universitas Padjajaran ini mengawali kariernya sebagai Corporate Secretary di Astra Credit Companies pada 1997.
Siswadi juga pernah menjadi chief human resources & information technology officer dan chief commercial fleet officer. (*) RAL