Jakarta— Presiden Prabowo Subianto mengaku akan membangun penjara khusus koruptor.
Tingkat keamanan maksimal: di tengah laut dan dikelilingi ikan hiu.
“Saya akan sisihkan dana. Saya akan bikin penjara yang sangat kokoh di tempat yang sangat terpencil. Mereka tidak akan bisa keluar malam hari,” ujar Prabowo di Kantor Kemendikdasmen, Jakarta, Kamis (13/3).
“Kita akan mencari pulau. Kalau mereka mau keluar biar ketemu hiu,” sambungnya.
Koruptor, kata Prabowo, telah membuat masyarakat Indonesia susah. Makanya, dia tak akan gentar untuk memberantasnya.
“Saya tidak akan mundur menghadapi koruptor. Mereka harus ngerti, saya ini siap mati untuk bangsa dan rakyat ini,” tegasnya.
“Saya tidak takut mafia mana pun. Saya tidak takut. Apalagi ada Kapolri sama Panglima TNI, masa kita takut. Apa lagi guru-guru akan membantu saya,” tambahnya. (DW)