Inilah Tantangan yang Segera Dihadapi BSB Pada 2022

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Bank Sumsel Babel) melihat tahun 2022 ini sebagai tahun yang masih belum bersih dari “tantangan”. Tantangan akibat pandemi Covid-19 masih menjadi penghalang utama kemajuan kinerja di tahun ini.

“Tahun 2022 masih dibayangi pandemi Covid-19, sehingga akan menimbulkan keterbatasan ruang gerak masyarakat dan perbankan dalam melakukan ekspansi. Selain itu, adanya tantangan terkait kondisi ekonomi makro yang saat ini belum sepenuhnya kondusif,” ujar Achmad Syamsudin selaku Direktur Utama lembaga bank yang biasa disingkat BSB tersebut, kepada Asianpost, beberapa waktu lalu.

Namun, dirinya tetap optimis dengan rencana target kinerja yang akan dicapai oleh Bank Sumsel Babel di tahun ini. Achmad yakin bahwa angka vaksinasi yang semakin tinggi dan tren penularan Covid-19 yang semakin berkurang akan menjadi gerbang pertumbuhan.

“Hal ini sesuai dengan pandangan dan proyeksi pemerintah, Bank Indonesia, dan OJK yang juga optimis terhadap kondisi ekonomi nasional yang akan datang,” pungkasnya.

bank sumsel babel
Comments (0)
Add Comment