Jakarta— Pesta demokrasi pemilihan umum (pemilu) telah berlangsung sukses pada Rabu (14/2/2024).
Berdasarkan hasil real count terkini yang dikutip dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyebutkan ada 24 partai politik (parpol) yang ikut serta dalam pileg 2024, di antaranya terdapat 6 parpol lokal.
Setidaknya, sebanyak 204 juta lebih pemilih telah menentukan pilihan yang tersebar di 38 provinsi, 514 kabupaten/kota, 7.277 kecamatan, 83.771 desa.
Data KPU melaporkan, hingga Sabtu (17/2/2024) sudah terkumpul 50,21% suara dari seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Sebanyak 9 di antara 18 parpol nasional, sudah mencapai ambang batas parlemen sebesar 4%. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menempati posisi teratas dalam perhitungan asli data TPS atau real count.
Berikut ini daftar 9 parpol per 17 Februari 2024 pada pukul 19.00 WIB yg bakal lolos ke DPR RI Pemilu 2024:
- PDIP suara 8.929.453 (16,42%)
- Golkar suara 7.956.834 (14,63%)
- Gerindra suara 6.906.577 (12,7%)
- PKB suara 5.972.479 (10,98%)
- NaSdem suara 4.914.536 (9,04%)
- PKS suara 4.071.088 (7,49%)
- Demokrat suara 4.028.782 (7,42%)
- PAN suara 3.713.520 (6,83%)
- PPP suara 2.259.328 (4,15%)
Selanjutnya, ada 9 Parpol yg bakal tak lolos, karena perolehan suara jauh dari batas ambang (parliamentary threshold) 4%, yaitu:
- PSI (2,61%)
- Perindo (1,62%)
- Gelora (1,29%)
- Hanura (1,19%)
- Partai Buruh (1,05%)
- Garda Republik Indonesia (0,62%)
- Partai Ummat (0,78%)
- PBB (0,68%)
- PKN (0,53%)