Jakarta – Ada yang berbeda di even tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 kali ini. Selain menjual mobil-mobil baru dan new arrival, ajang otomotif tahunan yang disponsori oleh Bank Danamon dan Adira Finance ini juga menawarkan jual-beli dan tukar tambah mobil bekas. Bisa kredit juga loh!
Adalah Mobbi, platform digital jual beli mobil bekas (trade-in) besutan grup Astra, yang memfasilitasi ajang jual beli dan tukar tambah mobil bekas di ajang IIMS 2023. Pada IIMS tahun ini, Mobbi yang baru hadir di industri otomotif akhir tahun 2022 ini berperan sebagai rekanan resmi layanan tukar tambah mobil.
Selama pameran IIMS 2023, ada banyak penawaran menarik yang diberikan Mobbi. Antara lain, penawaran satu jam langsung deal dan cashbak hingga Rp7 juta. Mobil bekas yang ditawarkan Mobbi juga dijamin berkualitas, sebab telah diinspeksi oleh para inspetor Mobbi yang berpengalaman. Selama ajang pameran IIMS, para inspektor Mobbi stand by di lokasi pengecekan yang berada di sisi luar hall B.
“Meski baru diluncurkan secara resmi pada akhir tahun 2022, dengan dukungan grup Astra, Mobbi terus meningkatkan pelayanan jual beli mobil bekas kepada masyarakat. Salah satunya dengan menyediakan layanan untuk pembelian mobil bekas kredit atau cicilan. Makanya, kami hadir di IIMS ini,” ujar Naga Sujady, Presiden Direktur PT Astra Digital Mobil (Mobbi), di IIMS 2023, JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Naga Sujady menjamin, proses trade-in di Mobbi akan memuaskan konsumen. Sebab, inspeksi kendaraan dilakukan secara cepat dan mudah di tempat yang telah disediakan. Apalagi, ada promosi menarik dengan tawaran cashback hingga Rp7 juta bagi pengguna aplikasi Mobbi.
Co-Chief Executive Officer Mobbi, CK Yap, menambahkan, “Beberapa keuntungan dari melakukan trade-in di Mobbi, karena Mobbi menawarkan jaminan Good Deal terutama untuk para pengunjung IIMS. Proses inspeksi kendaraan yang sangat mudah dan cepat karena para inspektor mobbi akan standby selama pameran berlangsung.
“Untuk proses tukar tambah di Mobbi, silakan kunjungi booth Mobbi yang berada di IIMS untuk melakukan inspeksi kendaraan. Apabila proses inspeksi kendaraan telah selesai maka penawaran harga akan diberikan dalam waktu satu jam,” kata CK Yap.
Adminitrasi jual-beli atau tukar-tambah mobil bekas di Mobbi juga tidak ribet. Pengunjung tinggal datang ke booth Mobbi di IIMS, nanti akan dipandu oleh customer service dan inspektor yang stand by di sana. Setelah mendapatkan penawaran, pengunjung tinggal mendatangi booth brand mobil yang terdapat di pameran IIMS dengan membawa beberapa dokumen pendukung, seperti BPKB, Faktur, STNK, dan KTP.
Sebelum ketinggalan, buruan datang ke IIMS 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, sebelum penutupan tanggal 26 Februari 2023. Jangan lupa, bawa mobil lama Anda untuk ditukar dengan mobil baru. (*)
Penulis: Darto Wiryosukarto